7 Rekomendasi Kamera Pocket Sony Terbaik, Mulai 1 Jutaan

Sekarang ini, kehadiran kamera pocket banyak diminati oleh sebagian orang. Kamera pocket merupakan kamera digital compact yang dilengkapi dengan fitur berkualitas dan performa terbaik.

Berbagai merk kamera terkenal pun berlomba untuk menghadirkan produk ini untuk menunjang kebutuhan para pengguna. Salah satunya adalah Sony yang menghadirkan kamera pocket Sony.

1. Sony Cybershot DSC-W810

Pilihan kamera pocket Sony berkualitas terbaik yang pertama adalah Sony Cybershot DSC-W810.

Sependapat dengan review oleh Rekomended.com, kamera pocket ini memiliki harga yang terbilang murah, namun kualitas yang dimiliki tidak murahan. Produk dari Sony ini dibekali resolusi 20.1 megapiksel dan optical zoom hingga 6x.

Bukan hanya itu, kamera dengan layar LCD 2.7 inch ini memiliki lensa wide angle 26 mm. Sangat menakjubkan kan?

Sony Cybershot DSC-W810 sangat cocok untuk pengguna yang ingin kamera pocket dengan budget yang kecil. Kamera pocket ini dijual di Plazakamera dengan harga 1.299.000,00.

2. Sony Cybershot DSC-WX350

Kamera pocket Sony berkualitas terbaik yang bisa menjadi pilihan selanjutnya adalah Sony Cybershot DSC-WX350.

Produk dari Sony ini memiliki sensor dengan resolusi 18.2 megapiksel. Ada fitur Optical SteadyShot Image Stabilizer yang dapat mengurangi gambar blur saat terjadi goncangan.

Bukan hanya itu, kamera ini juga bisa optical zoom hingga 20x.

Kualitas kamera ini semakin canggih karena adanya processor BIONZ X Image Processor.

Dengan berbagai kelebihan tersebut, tidak heran jika Sony Cybershot DSC-WX350 sangat cocok untuk pengguna yang ingin hasil potret berkualitas. Kamera pocket ini bisa didapatkan di Plazakamera dengan harga Rp 3.499.000,00.

3. Sony Cybershot DSC-RX1R

Ingin punya kamera pocket dengan hasil serupa kamera DSLR? Kamera Sony Cybershot DSC-RX1R bisa menjadi rekomendasi yang tepat.

Dengan desain yang mungil, kamera pocket Sony ini bisa mengalahkan performa kamera DSLR. Kamera ini dibekali sensor full frame 35mm yang dipadukan dengan lensa ZEISS.

Bukan hanya itu, dengan kamera bergaya retro ini, pengguna bisa menghasilkan gambar dengan mode RAW.

Bisa dibilang Sony Cybershot DSC-RX1R sangat cocok untuk pengguna yang ingin hasil bidikannya serupa kamera DSLR. Di Plazakamera, kamera pocket dari Sony ini dijual seharga Rp 33.683.00,00. Sangat sesuai dengan kualitas yang didapatkan.

4. Sony Cybershot DSC-W830

Tidak semua kamera pocket memiliki harga yang terbilang mahal. Sony Cybershot DSC-W830 bisa menjadi pilihan terbaik karena harganya yang terjangkau.

Dengan desain yang stylish dan ringan, kamera ini mendukung optical zoom sampai 8x. Hebatnya lagi, tersedia Optical Steadyshot Image Stabilization yang dapat mengurangi blur di hasil jepretan.

Akan tetapi, kualitas dari video yang diambil dengan kamera ini hanya bisa mencapai resolusi HD 720p. Kamera ini juga tidak mempunyai sertifikasi IP68.

Berdasarkan keunggulan dan kelemahan tersebut, produk Sony Cybershot DSC-W830 sangat cocok untuk pengguna yang mempunyai budget kecil. Di Plazakamera, produk ini dijual seharga Rp 1.599.000,00.

5. Sony Cybershot DSC-RX100 M3

Ingin memiliki kamera pocket yang siap mengikuti tren kekinian? Nampaknya Sony Cybershot DSC-RX100 M3 menjadi rekomendasi terkuat.

Kamera pocket Sony seri ini memiliki sensor terbaik di kelasnya yang berukuran 1 inci. Selain itu, lensa yang mempunyai jarak fokus 24mm membuat kamera pocket ini sangat ideal untuk digunakan fotografi.

Kamera pocket satu ini juga mempunyai lensa ZEISS dengan sensor CMOS resolusi 20.1 megapiksel.

Fitur keren ini membuat Sony Cybershot DSC-RX100 M3 sangat cocok untuk pengambilan foto dalam pertandingan olahraga.

Bisa dibilang produk Sony ini dapat melacak objek gerak dengan baik. Produk ini dijual di Tokopedia seharga Rp 6.999.000,00.

6. Sony Cybershot DSC-W800

Pilihan kamera pocket dari Sony dengan kualitas terbaik selanjutnya adalah Sony Cybershot DSC-W800. Kamera yang compact ini bisa digunakan untuk merekam video dengan kualitas HD.

Kerennya lagi, produk yang mudah dioperasikan untuk pemula ini mempunyai fitur Electronic Image Stabilization. Fitur ini bermanfaat untuk mengurangi kemungkinan blur karena goncangan tangan.

Namun sayangnya, kamera pocket dari Sony ini tidak dilengkapi sertifikasi IP68 dan hanya bisa optical zoom sampai 5x saja.

Terlepas dari itu, Sony Cybershot DSC-W800 sangat cocok untuk pengguna yang menginginkan kualitas gambar yang tinggi. Kamera pocket ini bisa didapatkan di Tokopedia seharga Rp 1.250.000,00. Sangat terjangkau kan?

7. Sony Cybershot DSC-H300

Jika ingin mempunyai kamera pocket yang cocok untuk pemula, Sony Cybershot DSC-H300 bisa menjadi pilihan produk yang tepat.

Kamera pocket Sony ini dibekali dengan focal length yang besar dengan optical zoom hingga 35x.

Bukan hanya itu, dibanding kamera pocket lainnya, produk dari Sony ini mempunyai pengaturan yang lebih lengkap.

Sayangnya, pada beberapa kondisi, saturasi warna dalam kamera terlihat kurang. Ukurannya pun cukup besar dan berat.

Dengan kelebihan yang dimiliki tersebut, Sony Cybershot DSC-H300 sangat cocok untuk fotografer pemula yang ingin belajar fitur menarik dari DSLR. Kamera pocket ini dipasarkan di Plazakamera dengan harga Rp 2.299.000,00.

Tinggalkan komentar